Teori sistem dunia

negara inti (biru), negara semi periferi (ungu), negara periferi (merah)

Teori sistem dunia merupakan sebuah pembagian kerja secara teritorial dalam produksi, pertukaran barang dan bahan mentah.[1] Pembagian kerja mengacu pada kekuatan dan hubungan produksi dalam ekonomi dunia secara keseluruhan.[1] Pembagian kerja ini menyebabkan adanya dua daerah yang saling bergantung, yaitu negara inti dan negara pinggiran.[1] Secara geografi dan budaya kedua negara tersebut sama sekali berbeda, satu fokus pada padat modal dan satu lagi pada padat karya.[1] Sementara itu, negara semi periferi bertindak sebagai zona penyangga antara inti dan pinggiran serta memiliki campuran jenis kegiatan yang ada di negara inti dan periferi.[1]

  1. ^ a b c d e (Inggris) Carlos A. Martínez-Vela. "World Systems Theory" (PDF). hlm. 4. Diakses tanggal 30 April 2014. 

© MMXXIII Rich X Search. We shall prevail. All rights reserved. Rich X Search